Resep Makanan Soto Sokaraja

IKLAN 1
Resep makanan soto sokaraja ini memiliki ciri khas dengan menambahkan ketupat serta sambal kacangnya. Sokaraja sendiri merupakan nama dari sebuah kota kecil dibagian timur Purwokerto, Jawa Tengah. Biasanya ketupatnya diiris setelah itu disiram dengan kuah soto. Sedangkan bentuk sambal kacangnya sangatlah mirip jika dibandingkan dengan sambal pecel.

Hampir semua orang mengenal soto alias soto sokaraja. Meskipun beberapa penjual “jadi-jadian” membuat soto ini dengan membuatnya tanpa bumbu kacang. Berikut cara membuat menu masakan soto:

Resep Makanan Soto Sokaraja

Bahan:

• Daging sapi 100 gram dipotong kotak
• Jahe 3 cm dimemarkan
• Lengkuas 4 cm dimemarkan
• Serai 3 batang di memarkan
• Garam 2 sdt
• Gula merah 2 sdt
• Minyak goreng
• Soun 25 gram direndam
• Taoge 150 diseduh

Bumbu halus:

• Bawang merah 8 butir
• Bawang putih 2 siung
• Kemiri 7 butir
• Kunyit 3 cm

Cara memasak:

1. Daging sapi direbus sampai mendidih. Kemudian bumbu halus ditumis sampai harum dan masukkan jahe, serai dan lengkuas.
2. Jika sudah ditumis lalu masukkan bumbu ke dalam rebusan daging sapi. Tambahkan garam, gula merah. Tunggu sampai daging lunak.
3. Siapkan mangkuk yang sudah diisi soun dan taoge kemudian tambahkan soto yang sudah matang.

Resep makanan soto sokaraja akan lebih nikmat jika disajikan dengan taburan daun bawang dan kerupuk mi. Disarankan juga untuk mencoba soto menggunakan lontong atau nasi. Makanan ini sangat cocok untuk dinikmati bersama keluarga dirumah.
IKLAN 2
Load disqus comments

0 comments